Skip links
Published on: Blog

Pantai Bulian Keindahan Tersembunyi di Nusa Penida

Pantai Bulian Keindahan Tersembunyi di Nusa Penida – Pulau Nusa Penida memiliki destinasi wisata yang indah dan masih belum banyak didatangi wisatawan, Keindahan alamnya yang luar biasa membuat wisatawan tertarik menikmati liburan di Nusa Penida. Dengan adanya promosi wisata yang dilakukan pemerintahan kabupaten Klungkung melalui Nusa Penida Festival, mendapatkan respon baik dari kalangan wisatawan. Serta berdampak baik juga bagi destinasi yang belum dikenal dan masih tersembunyi. Sekarang sudah cukup banyak  objek wisata di Nusa Penida yang sudah dikenal masyarakat setempat maupun wisatawan yang sedang menikmati liburan di Nusa Penida, seperti Pasih Uug, Crystalbay, Pantai Kelingking, Saren Clif Point, Bukit Teletubies serta masih banyak objek wisata lainnya. Saat ini sudah banyak muncul objek wisata baru dengan pesona keindahan alamnya yang masih asri dan belum dijamaah wisatawan, dikarenakan akses jalan menuju objek wisata ini belum memadai.

Pantai-Bulian@thenusapenida.comPesona Pantai Bulian

Objek Wisata yang akan kami bahas pada artikel ini yaitu Pantai Bulian, pantai ini masih terbilang sebagai salah satu destinasi baru di Nusa Penida dengan keindahan berbatuan yang berhamparan di pingir pantai ditambah dengan pesona keindahan tebing yang menjulang tinggi ditumbuhi perpohonan hijau, mebuat pemandangan menjadi semakin indah dan mempesona. Pantai Bulian terletak di Banjar Penangkidan, Desa Bungamekar, Nusa Penida, pantai ini berada berdekatan dengan Pantai Kelingking, Nah untuk Anda yang memiliki jiwa petualang tempat ini wajib anda kunjungi. Medan jalan menuju pantai sangat menantang terdapat berbatuan dan jalan masih alami dari tanah. Untuk anda wisatawan yang berkunjung ke pantai ini menggunakan kendaran di sarankan supaya berhati-hati karena jalanan cukup licin. Akses jalan yang menantang ditambah keringat yang mengucur, lelah letih Anda akan terbayang ketika anda menginjakan kaki di pesisir Pantai Bulian yang elok dan masih asri.

Keunikan Pantai Bulian

Tebing-tebing menjulang tinggi di antara deburan ombak, langit berwarna biru di hiasi embun menambah keindahan Pantai Bulian. Keunikan yang dimiliki Pantai Bulian di bandingkan pantai lainnya, meski objek wisata ini disebut pantai. Namun Pantai Bulian tidak memiliki pasir layaknya pantai pada umumnya. Disini wisatawan hanya akan menemukan berbatuan halus berupa kerikil yang menghiasi pesisir Pantai Bulian. Selain tidak memiliki pasir pantai ini memiliki ciri khas bibir pantai yang tidak terlalu panjang. Pantai Bulian terbentuk secara alami karena hempasan gelombang laut yang sangat kuat, sehingga membentuk lombang-lobang pada batu karang yang ada sehingga terbentuk terbentuk sebuah pantai yang dihiasi tebing-tebing tinggi dan megah. Pemandangan alam disekitar pantai yang masih asri,  oleh karena itu  objek wisata yang satu ini sangat cocok sebagai tempat melepas penat dan tentunya akan membuat liburan anda tak terlupakan.

Ingin Berlibur ke Nusa Penida

the-nusa-penidaPantai Bulian destinasi baru di Nusa Penida yang menawarkan keindahan pantai yang dikelilingi oleh tebing-tebing yang menjulang tinggi serta memiliki keunikan tersendiri, ingin menikmati liburan bersama keluarga anda di Nusa Penida,  Yuk, rencanakan liburan Anda sekarang dan dapatkan paket tour murah ke Nusa Penida bersama Thenusapenida.com. Dijamin Anda takkan menyesal dan pastikan berlibur bersama orang-orang terkasih!! Akan lebih mudah jika Anda berlibur dengan jasa paket tour murah ke Nusa Penida dari kami. Jadi, tak perlu sulit mencari alamat, dan transportasi menuju Nusa                                                                                         Penida

Need Help? Chat with us
Call Now Button